Barcelona Vs Slavia Praha Tanpa Gol, Messi Gagal Teruskan Tren


Laga Barcelona Vs Slavia Praha pada matchday 4 Liga Champions berakhir imbang tanpa gol, Selasa (5/11/2019).

Pertandingan Barcelona Vs Slavia Praha di Stadion Camp Nou merupakan laga lanjutan Group F Liga Champions.

Hasil Liga Champions di Camp Nou ini membuat Barcelona dalam dua laga terakhir selalu gagal menang.

Pekan lalu, mereka juga kalah dari Levante di Liga Spanyol.

Meski begitu, barcelona untuk sementara tetap memimpin klasemen Liga Champion dengan koleksi delapan poin.

Adapun Slavia Praha tetap berada di dasar klasemen dengan raihan dua angka.

Pada laga Barcelona vs Slavia Praha, tuan rumah yang turun dengan skuad terbaik tampil sengat mendominasi sari segala aspek.

Dari segi penguasaan bola, Lionel Messi dkk unggul sangat jauh dengan persentase mencapai 61 persen.

Dominasi Barcelona juga terlihat dari segi tembakan ake arah gawang. Total tim berjuluk Barca itu melepas 12 tembakan ke arah gawang di mana tujuh diantaranya tepat sasaran.

Di sisi lain, kiper Barcelona, Marc-Andre Ter Steger, seperti tidak bekerja karena tidak ada tembakan dario Slavia Praha yang tepat sasaran.

Selain gagal membawa Barcelona meraih kemenangan, Lionel Messi juga mencatatkan rekor buruk seusai laga ini.
Barcelona Vs Slavia Praha Tanpa Gol, Messi Gagal Teruskan Tren Barcelona Vs Slavia Praha Tanpa Gol, Messi Gagal Teruskan Tren Reviewed by lynnlina on November 05, 2019 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.